Subscribe

RSS Feed (xml)

Powered By

Skin Design:
Free Blogger Skins

Powered by Blogger

Operasi Bibir Sumbing Gratis

KUPANG, SPIRIT--Manajemen Rumah Sakit Daerah (RSD) Kota Kupang menjaring penderita bibir sumbing untuk menjalani operasi bibir sumbing gratis yang dilaksanakan selama 30 September - 3 Oktober 2010.

"Kami sudah membuka pendaftaran untuk operasi bibir sumbing secara gratis. Pendaftaran sejak 19 Agustus hingga 19 September. Setelah pendaftaran akan dilakukan pemeriksaan ulang dan pemeriksaan laboratorius pada tanggal 24 September. Selanjutnya, pada tanggal 26-27 September dilakukan evaluasi dan penjadwalan operasi," jelas Direktur RSD Kota Kupang, dr. Frans C Homalessy, Sp.An, saat ditemui Selasa (31/8/2010).

Menurut Homalessy, tim yang akan melakukan operasi berasal dari Jakarta sementara RSD hanya menyiapkan akomodasi dan menjaring pasien.

"Kalau ada yang mau ikut dalam operasi bibir sumbing ini bisa mendaftarkan diri ke RSD atau juga melalui puskesmas," katanya.

Lebih lanjut, Homalessy menjelaskan, operasi bibir sumbing gratis dilakukan atas kerja sama dengan Yayasan Hayandra di Jakarta untuk 50 penderita bibir sumbing. Sampai saat ini baru 16 orang yang mendaftarkan diri.

"Terutama bagi masyarakat Kota Kupang yang tidak mampu bisa menggunakan kesempatan ini. Operasi bibir sumbing ini cukup mahal sekitar Rp 30 juta tetapi untuk saat ini operasi bibir sumbing ini gratis karena ada kerjasama dengan yayasan Hayandra. Semua obat-obatan dan peralatan ditanggung oleh yayasan," ujar Homalessy. (ira)

Tidak ada komentar: