Subscribe

RSS Feed (xml)

Powered By

Skin Design:
Free Blogger Skins

Powered by Blogger

Kepala Sekolah Harus Memiliki Jiwa Kepemimpinan

Spirit NTT, 9-15 Maret 2009

ATAMBUA, SPIRIT
--Menjadi kepala sekolah harus memiliki jiwa kepemimpinan karena merupakan syarat utama, selain memiliki kedisiplinan, peduli terhadap siswa dan orangtua siswa.
Bupati Belu, Drs. Joachim Lopez, mengatakan hal ini ketika mengambil sumpah dan melantik 22 orang kepala TK, SD, SMP Satu Atap, SMK se- Kabupaten Belu di Lantai I Kantor Bupati Belu, Selasa (3/3/2009).

"Kepala sekolah memiliki tanggung jawab moral demi kemajuan anak didik. Kemampuan ini perlu ditunjukkan seorang kepala sekolah sebagai bagian dari kepemimpinan yang dimiliki," katanya. Bupati Belu menilai, ikhwal disiplin di sekolah masih memrihatinkan. "Disiplin masih amburadul, banyak murid berkeliaran saat jam sekolah. Bila hal ini dibiarkan maka jangan harap persentase kelulusan siswa baik," tegasnya.
Tugas kepala sekolah ini memang berat terutama dalam me-manage sekolahnya. Prestasi yang diperoleh pun ditentukan oleh kepala sekolah. Satpol PP pun akan melakukan sweeping terhadap anak-anak sekolah yang berkeliaran di saat jam sekolah.
Terkait dengan pengelolaan dana BOS dan DAK, bupati menegaskan bahwa perlu mengikuti petunjuk teknis yang ada. "Kepala sekolah secara terbuka melibatkan para guru, perhatikan guru bantu dan jangan menyimpan uang di sekolah, apalagi disimpan di tas kepala sekolah dan dibawa ke mana-mana," katanya.
Bupati yang didampingi wakilnya, Lodovikus Taolin mengatakan, pengangkatan kepala sekolah berdasarkan alasan untuk mengisi kekosongan yang ada, di antaranya karena ada kepala sekolah yang pensiun dan meninggal dunia. Ada pula yang mengundurkan diri serta unit sekolah baru yang membutuhkan kepala sekolah.
Hadir Kepala BKPP Belu, Drs. Yoseph FX Un, Kadis Pendidikan Pemuda dan Olahraga Belu, Drs. Patrisius Asa, rohaniwan pendamping, para pejabat eselon III dan IV dan undangan lainnya. (humas belu)


Tidak ada komentar: