Subscribe

RSS Feed (xml)

Powered By

Skin Design:
Free Blogger Skins

Powered by Blogger

Networking bangun nilai tambah Program KB

Spirit NTT, 23 - 30 Juni 2008

KUPANG, SPIRIT--Wakil Walikota Kupang, Drs. Daniel Hurek, meminta kepada semua lembaga, baik itu lembaga di tingkat nasional maupun internasional, untuk membangun networking dan kemitraan dalam rangka memberikan nilai tambah terhadap percepatan atau akselerasi program Keluarga Berencana (KB) di Kota Kupang.

Permintaan Hurek ini disampaikan pada acara pembukaan kegiatan advokasi Program KB Nasional dalam rangka Hari Keluarga Nasional (Harganas) XIV dan Bulan Bakti Gotong Royong Masyarakat (BBGRM) V tahun 2008 yang berlangsung di Aula Balai Latbang BKKBN, Kamis (12/6/2008).

Menurut Hurek, untuk mendukung secara aktif pelaksanaan program keluarga berencana di Kota Kupang melalui kompetensi dan peran masing-masing, maka perlu digalang komitmen moril di antara seluruh stakeholder, terutama para tokoh masyarakat, tokoh agama, tenaga medis dan pendidik, LSM dan selurun elemen masyarakat di segala tingkatan.

"Stigma banyak anak, banyak rejeki, yang masih dianut oleh sebagian masyarakat, juga perlu diubah dengan menggencarkan kegiatan sosialisasi dan tindakan- tindakan promotif yang bisa menggugah kesadaran masyarakat bahwa prinsip tersebut cenderung menimbulkan persoalan ekonomi yang berdampak pada tingkat kesejahteraan," katanya.

Hurek menekankan untuk memrioritaskan upaya pemberdayaan masyarakat pada sektor ekonomi, pendidikan dan kesehatan yang pada gilirannya akan memberikan nilai tambah terhadap pencapaian tujuan program KB, yakni terwujudnya keluarga kecil dan sejahtera.

Menurutnya, aspek demografi harus dapat ditempatkan dalam konsep pembangunan yang berkelanjutan karena pertumbuhan ekonomi dan pembangunan kualitas SDM akan sulit terlaksana jika jumlah penduduk tidak dapat dikendalikan.

Panitia pelaksana dalam laporannya menyebut tujuan kegiatan advokasi tersebut untuk mewujudkan komitmen legislatif, Pemkot Kupang dan LSM agar melanjutkan pengembangan pembangunan keluarga berkualitas melalui implementasi program KB, meningkatkan peran keluarga dalam melaksanakan fungsi utama keluarga landasan ketahanan keluarga sebagai landasan ketahanan keluarga yang tangguh dan mandiri. Selain itu, mengidentifikasi berbagai hambatan dan masalah dalam pelaksanaan program KB. (infokom kota kupang)


Tidak ada komentar: