Subscribe

RSS Feed (xml)

Powered By

Skin Design:
Free Blogger Skins

Powered by Blogger

Pramuka membentuk karakter bangsa

Spirit NTT, 3-9 Maret 2008

MAUMERE, SPIRIT--Pramuka merupakan salah satu kegiatan yang berperan membentuk karakter bangsa. Sikap dan perilaku anggotanya harus terus dibina ke arah yang lebih baik, demi terjaganya moral bangsa di mata negara-negara lain.
Implikasinya agar anggota pramuka di Kabupaten Sikka harus memberi contoh yang baik untuk sesamanya, baik di masyarakat maupun di lingkungan sosial tempat tinggal.
Hal ini disampaikan Dandim 1603 Sikka, Agus Abdulrauf, dalam amanatnya saat menjadi Pembina Upacara pada Apel Siaga Gugus Depan Pramuka Teretorial Kwartir Ranting Kecamatan Nita, di Lapangan Apel SMP Negeri 1 Nita, Jumat (15/2/2008).
Saat ini, kata Agus Abdulrauf, telah banyak terjadi penyimpangan perilaku yang merusak moral dan masa depan bangsa. Antara lain seperti tidak adanya rasa saling menghargai satu sama lain. Terjadinya pembunuhan terhadap orang tua oleh anak kandung, pembunuhan terhadap guru, atau sebaliknya orangtua membunuh anaknya.
"Karena alasan-alasan inilah, pendidikan pramuka perlu diberikan kepada para pelajar saat ini. Sebab, selain melalui pendidikan formal, pembinaan etika, sikap dan perilaku seorang pelajar juga dibina melalui pramuka, sebab generasi muda adalah generasi penerus pembangunan dan cita-cita bangsa. Mudah-mudahan melalui pramuka, perilaku, pemikiran dan tindak tanduk kita selalu di bina. Tujuannya untuk menjaga moral dan martabat bangsa," ujar Agus Abdulrauf
Melalui pramuka, lanjutnya, anggota pramuka juga dibina untuk mandiri, berpikir kreatif dan penuh gagasan membangun ke depan. Dengan demikian, ke depan melalui pramuka akan terbentuk generasi muda yang mampu menjaga moral bangsa dan memiliki kemauan untuk berbakti bagi negara.
Menurut Agus, minimal bhakti dan perilaku yang baik dapat ditunjukkan seorang anggota pramuka di lingkungan keluarganya. Dengan harapan kelak anggota pramuka yang ada dapat menjadi seorang pemimpin, dengan semangat membangun dan bermoral.
Untuk itu, katanya, seorang pramuka harus menunjukkan yang perilaku dan moral yang baik di hadapan teman-temannya, dengan tidak menegak minuman keras, punya rasa hormat terhadap orang tua dan berbagai aktivitas positif lainnya.
Usai memberikan amanat, Agus Abdulrauf, mengukuhkan Kepengurusan Gugus Depan Pramuka Teretorial Kwartir Ranting Kecamatan Nita. Turut hadir para camat se-Kabupaten Sikka, para komandan koramil kecamatan, para kepala sekolah se-Kecamatan Nita dan seluruh anggota pramuka, dari tingkat SD-SMA di Nita.
Sementara itu, Danramil Kota, Ida Bagus Wiryawan, kepada SPIRIT NTT mengajak seluruh pelajar di Sikka untuk tekun dan aktif sebagai anggota pramuka. Menurutnya, menjadi anggota pramuka berdampak besar terhadap kepribadian dan perubahan perilaku. (djo/humas Sikka)

Tidak ada komentar: