Laporan Rosalina Woso, Spirit NTT 7-13 Januari 2008
SOLOR, SPIRIT--Lurah Solor, Kecamatan Kelapa Lima, Mulyadi I Gunawan, menyebut program yang dilakukannya di bulan pertama menjabat sebagai Lurah Solor adalah merazia sekitar 30 pendatang baru di RT 11 dan RT 13
Razia pendatang baru itu, kata jebolan Sosiologi Undana tahun 1997, ini dilakukan atas kerja sama antara kelurahan dan Kasospol Lai-Lai Besi Kopan (LLBK). Saat Razia, setiap pendatang diwajibkan menunjukkan identitas surat pindah dari daerah asal.
Aksi razia itu, jelas warga Perumnas Alak Blok IV No 10 ini, sekitar 30 orang wajah baru datang melapor diri kepadanya untuk diproses identitasnya. Terkait dengan pelayanan KTP dan administrasi lainnya, dirinya mempercayakan kepada para Ketua RT setempat.
"Maksudnya, dirinya tidak akan menandatangani surat pengantar KTP bila tidak mendapat surat keterangan dari para Ketua RT. Langkah ini diambil agar fungsi dan peran RT berjalan maksimal. Selain itu, Ketua RT- lah yang tahu persis, siapa warga yang pindah dan wajah baru," katanya pekan lalu.
Mulyadi yang mantan Kepala Seksi (Kasi) Media Informasi pada Subdin Pelayanan Masyarakat Dinas Infokom Kota Kupang ini menambahkan, saat musim hujan ini bersama dengan Ketua RT 14, Hasan Raut dan Ketua RT 5, Viktor Jalulu memantau rumah penduduk yang mendiami pesisir pantai.
Biasanya, setiap tahun, rumah warga khusus bagian dapur akan rusak diterbangkan angin selama musim hujan. "Kami bersama-sama memantau kondisi lapangan selama musim hujan," ujar Mulyadi yang rajin melakukan silaturahmi ke RT dan warga Solor ini. *
Razia pendatang baru itu, kata jebolan Sosiologi Undana tahun 1997, ini dilakukan atas kerja sama antara kelurahan dan Kasospol Lai-Lai Besi Kopan (LLBK). Saat Razia, setiap pendatang diwajibkan menunjukkan identitas surat pindah dari daerah asal.
Aksi razia itu, jelas warga Perumnas Alak Blok IV No 10 ini, sekitar 30 orang wajah baru datang melapor diri kepadanya untuk diproses identitasnya. Terkait dengan pelayanan KTP dan administrasi lainnya, dirinya mempercayakan kepada para Ketua RT setempat.
"Maksudnya, dirinya tidak akan menandatangani surat pengantar KTP bila tidak mendapat surat keterangan dari para Ketua RT. Langkah ini diambil agar fungsi dan peran RT berjalan maksimal. Selain itu, Ketua RT- lah yang tahu persis, siapa warga yang pindah dan wajah baru," katanya pekan lalu.
Mulyadi yang mantan Kepala Seksi (Kasi) Media Informasi pada Subdin Pelayanan Masyarakat Dinas Infokom Kota Kupang ini menambahkan, saat musim hujan ini bersama dengan Ketua RT 14, Hasan Raut dan Ketua RT 5, Viktor Jalulu memantau rumah penduduk yang mendiami pesisir pantai.
Biasanya, setiap tahun, rumah warga khusus bagian dapur akan rusak diterbangkan angin selama musim hujan. "Kami bersama-sama memantau kondisi lapangan selama musim hujan," ujar Mulyadi yang rajin melakukan silaturahmi ke RT dan warga Solor ini. *
Tidak ada komentar:
Posting Komentar