Spirit NTT, 15-21 Desember 2008, Laporan Fredy Hayong
DUALAOS, SPIRIT--Warga Dusun Tafahin, Desa Dualoas, Kecamatan Kakulukmesak, Belu, mendapat pengobatan gratis dari BRI Cabang Atambua, Sabtu (13/12/2008). Dusun ini dipilih sebagai sasaran pengobatan karena warga setempat sangat jarang memeriksa kesehatannya ke puskesmas atau rumah sakit. Pengobatan gratis itu sebagai bagian dari kegiatan BRI menyambut HUT ke-113 tanggal 16 Desember 2008.
Pimpinan Cabang (Pinca) BRI Atambua, Bangun Robinson Siagian, di sela-sela memantau kegiatan pengobatan gratis di Dusun Tafahin, menjelaskan, kegiatan peduli sosial merupakan agenda rutin BRI setiap tahun.
Terkait dengan itu, dalam pembicaraan antar karyawan BRI Atambua, disepakati untuk menggelar kegiatan pengobatan gratis bagi masyarakat kecil di Dualaos. Pertimbangannya, warga pedesaan terbatas aksesnya dengan pelayanan kesehatan akibat mereka kekurangan dana.
"Kami dari BRI Atambua sangat prihatin dengan kondisi masyarakat di pedesaan. Ada banyak anak di Dusun Tafahin membutuhkan pelayanan kesehatan. Anak-anak 'kan generasi masa depan bangsa," kata Robinson.
Secara terpisah Kepala Dusun Tafahin, Antonius Fuin menyampaikan terima kasih kepada BRI Atambua yang menggelar pengobatan gratis tersebut.
Dia mengatakan, dari 240 kepala keluarga atau sekitar 500-an jiwa di wilayah itu adalah warga miskin. Dengan pengobatan gratis itu warga sangat tertolong.
"Kalau bisa ke depan BRI Atambua setiap tahun memberikan pengobatan gratis bagi warga di wilayah ini. Warga kami sangat jarang mendapatkan pemeriksaan kesehatan secara langsung dari dokter karena ketiadaan dana. Memang ada kader kesehatan yang datang setiap saat periksa kesehatan tapi tidak ada dokter. Makanya kami berharap kegiatan seperti ini terus dilakukan," katanya.*
Warga Dualaos jarang periksa kesehatan
Label:
Belu
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar