Subscribe

RSS Feed (xml)

Powered By

Skin Design:
Free Blogger Skins

Powered by Blogger

Dinas Perikanan bangun 100 kolam

Spirit NTT, 8-14 September 2008, Laporan Muchlis Al Alawi

SOE, SPIRIT--Komitmen Dinas Perikanan dan Kelautan Kabupaten Timor Tengah Selatan (TTS) mengembangkan budidaya ikan air tawar terus berlanjut. Tahun ini, dinas itu membangun 100 kolam ikan air tawar di Desa Noenbila, Kecamatan Mollo Selatan dan Desa Tuapakas, Kecamatan Kualin.

Kepala Dinas Perikanan dan Kelautan Kabupaten TTS, Drs. Joseph Bakker, mengatakan hal itu saat ditemui di SoE, Senin (8/9/2008) siang. Bakker menyebut total dana untuk membangun seratus kolam itu sebesar Rp 1,1 miliar bersumber dari dana alokasi khusus 2008.

Menurut Bakker, pekerjaan pembangunan seratus kolam itu dilakukan dengan model kerja sama operasional antara dinas dengan masyarakat setempat. Peran Diskan TTS dalam pembangunan kolam, katanya, sebatas membantu secara teknis agar masyarakat bekerja sesuai dengan perencanaan.

"Selain itu, kami juga mendapat petunjuk dari departemen, pembangunan kolam itu bisa dilakukan dengan model KSO antara dinas dan masyarakat. Dengan demikian tidak ada persoalan aturan dalam pembangunan seratus kolam untuk budidaya air tawar," ujar Bakker.

Bakker mengatakan, seratus kolam yang dibangun diharapkan dapat meningkatkan pendapatan warga. Pasalnya, permintaan ikan air tawar di TTS dari luar daerah cukup tinggi sehingga membutuhkan produksi yang memadai.

Tentang realisasi fisik pekerjaan tersebut, Bakker mengatakan, pekerjaan fisik sudah mencapai 75 persen di lapangan. Sedangkan realisasi dananya baru mencapai 50 persen. Saat ini Diskan TTS baru mengajukan permohonan pencairan dana ke pemerintah daerah.*


Tidak ada komentar: