Subscribe

RSS Feed (xml)

Powered By

Skin Design:
Free Blogger Skins

Powered by Blogger

SMAK St Yoseph rayakan pesta perak

Laporan Okto Manehat, Spirit NTT, 26 Mei-1 Juni 2008

KALABAHI, SPIRIT -- Para pelajar, guru dan alumni SMAK St. Yoseph Kalabahi merayakan pesta perak (HUT ke- 25), Selasa (20/5/2008), bertepatan dengan 100 tahun Hari Kebangkitan Nasional (Harkitnas).

Perayaan ini dihadiri Ketua Yaswari Perwakilan Alor, RD. Rudi Tjung Lake, Pr, anggota DPRD Alor, Fidelis Tua Tolang dan Senior Pandual, Komite Sekolah dan umat Katolik di Alor.

Kepala SMAK St. Yoseph, Gabriel Boro Miten dalam sambutannya, mengatakan, 25 tahun lalu sekolah ini didirikan dengan tiga orang sebagai pencetusnya, yakni Romo Frans Ama Nuen, Pr, Samuel Tapaha Duka, SM dan Gabriel Ishak Duka.
Beragam tantangan dan hambatan berhasil dilalui dan sekolah itu tetap eksis sampai di usianya yang ke 25 tahun.

Menurut Boro Miten, sekolah itu telah berbuat banyak untuk
mencerdaskan masyarakat dengan menciptakan sumber daya manusia bagi daerah dan bangsa. Untuk itu, katanya, para pelajar, guru-guru, pegawai dan masyarakat patut berbangga.
Ketua Yaswari Perwakilan Alor, RD. Rudi Tjung Lake, Pr
mengatakan, nama St. Yoseph sebagai pelindung sekolah itu hendaknya menjadi motivasi bagi semua komponen untuk mencapai visi dan misi sekolah. Santu Yosep sebagai pekerja hendaknya menjadi spirit bagi kemajuan sekolah.

Dalam konteks pesta perak SMAK St. Yoseph ini, kata Lake, ada tiga hal yang menjadi spirit, yakni harapan, tanggung jawab dan solidaritas. *

Tidak ada komentar: