MAUMERE, SPIRIT--Bupati Sikka, Drs. Sosimus Mitang, meminta agar Dinas Pekerjaan Umum (PU) NTT dalam melaksanakan proyek di Sikka bukan malah membuat masyarakat resah karena proyek air bersih senilai Rp 9,7 miliar di Desa Nirangkliung, Kecamatan Nita, Kabupaten Sikka, tidak bisa dinikmati warga.
Dinas PU NTT diminta memperbaiki jalan sesuai janjinya yang disampaikan kepada warga untuk memperbaiki jalan 3 km di wilayah itu. Selain itu, Dinas PU NTT harus membangun kembali jaringan air bersih bagi masyarakat di wilayah itu.
Sosimus Mitang mengatakan, pemerintah dan masyarakat Sikka kecewa. "Mereka tidak koordinasi dengan kami di Sikka. Kami minta mereka perbaiki jalan 3 km seperti yang mereka janjikan. Jangan buat masyarakat resah karena air bersih. Saya selaku bupati minta bangun jaringan air bersih agar masyarakat Sikka bisa menikmati air bersih," kata Bupati Sosi, Senin (6/9/2010) siang, di Hotel Nara Room Maumere.
Dijelaskannya, masyarakat Sikka belum menikmati proyek senilai Rp 9,7 miliar yang dikerjakan Cipta Karya Dinas PU NTT. Akibatnya, masyarakat kecewa. "Saat mereka datang lalu warga usir, mereka tidak lapor. Itu cara kerja yang tidak membangun koordinasi dengan pemerintah dan masyarakat setempat. Jangan heran masyarakat marah karena mereka tidak menikmati air bersih," kata Bupati Sosi.
Ia berharap Dinas PU NTT memperbaiki jaringan air bersih dan menepati kembali janji mereka kepada masyarakat Sikka, khususnya warga Nirangkliung untuk memperbaiki jalan. "Mereka janji kepada masyarakat, maka sekarang harus tepati janji. Air harus dinikmati warga," kata Sosi. (ris)
Sosimus: "Mereka Tidak Koordinasi dengan Kami"
Label:
Kabupaten Sikka
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar